Logo PHS Architect
Sejarah
PHS (Pagah Hita Sadarpa) merupakan studio perencanaan arsitektural yang didirikan oleh Naafi'an Maulana Rizal, Heru Shokhibul Burhan, dan Dwi Septianda Saputra. PHS berdiri pada tanggal 15 September 2018 di Kota Semarang, Indonesia.PHS merupakan singkatan dari Pagah Hita Sadarpa yang diambil dari Bahasa Sanskerta. Pagah berarti stabil, Hita berarti bermanfaat, dan Sadarpa berarti gagah berani. Dari nama tersebut diharapkan PHS menjadi studio perencanaan yang selalu mengikuti perkembangan zaman, menghasilkan produk atau desain yang bermanfaat bagi semua lapisan masyarakat, serta gagah berani dalam menghadapi tantangan atau masalah.
Sebagai langkah awal, PHS Architect bergerak di bidang perencanaan dengan berbagai disiplin ilmu, seperti arsitektural dan desain interior. Dukungan dari berbagai disiplin ilmu yang kuat, PHS diharapkan dapat menjaga biaya, mutu, dan waktu dalam penyelesaian desain atau proyek.
Latar Belakang
PHS Architect merupakan studio yang bergerak dibidang perencanaan arsitektural mulai dari bangunan private, bangunan semi publik hingga bangunan publik. Seperti Hunian (Rumah Tinggal), Ruko (Rumah Toko), Perkantoran, Tempat Ibadah, Restoran, dan lain-lain.Visi
Menjadi studio perencanaan arsitektural yang kreatif, inovatif, dan berkompeten.Misi
- Menyediakan jasa perencanaan yang sesuai dengan keinginan klien, dengan memperhatikan standar perencanaan arsitektural.
- Merencanakan dengan mempertimbangkan perkembangan zaman.
- Beranggotakan tenaga kerja yang berkompeten di bidang disiplin ilmu masing-masing.
Sampul PHS Architect
Our Profile - PHS Architect